Mungkin kamu sering mendengar istilah blog atau blogging, akan tetapi tahukah kamu apa fungsi blog? Blog merupakan media online yang sering dijadikan untuk tempat publikasi konten dan memiliki banyak sekali fungsi mulai dari untuk menyalurkan hobi menulis atau bahkan untuk promosi bisnis.
Pengertian Blog
Sebelum membahas lebih dalam mengenai fungsi blog, sebaiknya kamu juga perlu memahami pengertian dari blog itu sendiri, sehingga bisa mulai memantapkan hati untuk membangun sebuah blog hosting yang keren dan bisa menghasilkan banyak uang. Seperti provider hosting murah DomaiNesia
Blog merupakan sebuah website yang bersifat dinamis dan berisi konten-konten dalam bentuk artikel, foto, maupun video yang dikelola oleh seorang blogger atau beberapa content writer sekaligus.
Baca juga : Bukan Hanya Adsense, Inilah Manfaat Lain yang Bisa Didapatkan oleh Seorang Blogger
Popularitas blog sebagai media online meningkat dari tahun ke tahun. Menurut sebuah penelitian, ada sekitar 77% pengguna internet yang membaca blog sementara di tahun 2020 saja terhitung ada sekitar 600 juta blog yang aktif dari seluruh penjuru dunia.
Topik yang ada pada sebuah blog biasanya terfokus pada satu bidang tertentu. Misalnya seperti, blog dengan topik kesehatan, blog dengan topik finance, blog dengan topik lifestyle, blog dengan topik teknologi, blog dengan topik kuliner, dan lain sebagainya. Bisa lihat cara membuat blog disini
Apa Fungsi Blog?
Blog yang sering juga disebut sebagai jurnal online ini berfungsi menampilkan informasi dengan urutan kronologis terbalik. Yakni postingan terbaru akan muncul pada bagian atas dan postingan lama ada di bagian bawah.
Baca juga : Inisukabumi.com, Blog Nomor Satu di Sukabumi
Ada beberapa fungsi blog yang cukup penting, baik itu blog yang dikelola oleh perseorangan maupun blog profesional yang dibuat untuk tujuan bisnis.
Berikut ini adalah fungsi blog yang paling utama.
1.Mengasah Kemampuan Menulis
Fungsi blog bisa untuk membantu kamu dalam mengasah kemampuan menulis. Seperti kita ketahui, menulis merupakan keahlian yang sangat penting di era digital seperti sekarang ini.
Hampir semua informasi disajikan secara online dan salah satu konten yang bisa dimanfaatkan untuk menyebarkan informasi adalah melalui tulisan. Menulis di blog juga berguna untuk menuangkan ide-ide dan pikiran terhadap topik-topik yang diminati.
Baca juga : Merubah Angka Menjadi Huruf Alphabet dan Sebaliknya dengan PHP
2.Tempat Publikasi dan Promosi Usaha
Bagi kamu yang menjalankan sebuah bisnis, blog bisa menjadi salah satu tempat untuk mengabarkan berbagai kegiatan. Pengunjung website yang datang ke website kamu bisa melihat bahwa bisnis yang kamu jalankan masih tetap aktif.
Daripada menghabiskan banyak uang untuk melakukan publikasi lewat media, tidak ada salahnya kamu memilih publikasi konten tentang bisnis kamu melalui blog. Tentu hal ini jauh lebih murah dan bahkan bisa gratis.
3.Portofolio Secara Online
Fungsi blog berikutnya yaitu sebagai tempat untuk mempublikasikan portofolio secara online. Portofolio sangat penting bagi tenaga profesional, karena klien menjadi lebih mudah menemukan diri kamu dengan skill dan pengalaman yang dimiliki.
Portofolio online bisa berisi karya tulisan, foto ataupun proyek yang pernah kamu kerjakan. Tentu saja kamu perlu mendesain blog supaya terlihat menarik dan tampak profesional agar klien bisa lebih yakin dengan diri kamu.
4.Sarana Untuk Branding
Blog merupakan salah satu platform yang cukup efektif untuk melakukan branding. Seorang tenaga profesional yang menulis artikel dengan topik tertentu secara continue akan membuatnya dikenal sebagai seorang ahli di bidang tersebut.
Hal itu akan membuat calon customer tidak akan ragu menggunakan jasa yang kamu tawarkan. Kamu bisa membuat konten-konten yang mengedukasi calon pelanggan, konten inspiratif, atau case study sehingga mereka merasa terbantu dengan postingan yang diunggah.
Contohnya, sebuah blog yang membahas tentang bisnis online dan menampilkan artikel-artikel bermanfaat tentang cara menghasilkan uang secara digital secara terus-menerus maka kredibilitasnya akan semakin bagus. Oleh karenanya, kamu perlu menulis artikel dengan topik spesifik yang dikuasai supaya dikenal sebagai ahli di bidangnya.
5.Tempat Promosi
Jika kamu menjalankan sebuah bisnis, maka blog merupakan tempat promosi yang paling efektif. Pasalnya, sebanyak 70% pengguna internet mempelajari informasi sebuah produk melalui artikel yang tersedia di internet.
Baca juga : Aplikasi HR: Pengertian, Manfaat dan Rekomendasinya
Melalui blog, kamu bisa menuliskan informasi mengenai keunggulan produk maupun manfaat produk yang kamu miliki. Contohnya, untuk produk skincare kamu bisa menulis tentang kandungan apa saja yang terdapat di dalam skincare tersebut hingga manfaatnya untuk kulit.
Seiring dengan perkembangan zaman, pemanfaatan blog tidak hanya untuk tujuan pribadi saja akan tetapi berkembang menjadi blog profesional hingga blog bisnis.
Pada dasarnya, blog pribadi, blog profesional maupun blog bisnis memiliki fungsi yang berbeda-beda. Blog pribadi berfungsi sebagai jurnal harian untuk mencatat pengalaman pribadi secara online dan blog profesional biasanya dibuat untuk menampilkan profesionalitas sang pemilik sehingga orang-orang bisa yakin bahwa kamu memang profesional di bidangnya.
Sedangkan untuk blog bisnis biasanya berfungsi untuk promosi produk, menarik konsumen menuju toko online atau website hingga mengumpulkan leads.
Itulah ulasan terkait pengertian blog dan fungsinya yang perlu kamu ketahui. Semoga dengan membaca artikel ini kamu mendapat inspirasi baru ya.